Training Vendor Management hadir untuk memenuhi fakta bahwa keberhasilan proses procurement/purchasing sangat ditentukan oleh bagaimana proses hubungan dengan vendor dilaksanakan. Seluruh masalah dalam vendor management yang terkait dengan; administrasi, miskomunikasi, gagal serah, dispute, hingga fraud, sering kali berawal dari kurang baiknya hubungan antara team procurement/purchasing dengan para vendor.
Team procurement atau purchasing perlu menerapkan metode vendor management yang strategis untuk menciptakan hubungan kerja yang berkelanjutan dengan para vendor, dengan prinsip yang saling mendukung dan menguntungkan bagi kepentingan kedua belah pihak.
1. Mampu memahami jenis-jenis dan cakupan layanan yang diberikan oleh rekanan
2. Mampu mengomunikasikan kebutuhan dasar/persyaratan terhadap layanan yang disediakan oleh rekanan
3. Mampu mengelola database rekanan berdasarkan barang/jasa yang ditawarkan
4. Mampu mencari dan menyediakan daftar rekanan sesuai dengan barang/jasa yang dibutuhkan
5. Mampu menilai dan memilih rekanan berdasarkan kriteria yang ditetapkan
6. Mampu menganalisis pelaksanaan penilaian dan seleksi rekanan di wilayah kerja untuk meningkatkan efektivitas
7. Mampu menganalisis pemberian layanan/kinerja yang diberikan rekanan sesuai dengan ruang lingkup layanan yang disepakati
8. Mampu memberikan rekomendasi rekanan berdasarkan hasil penilaian dan seleksi
9. Mampu merumuskan kriteria penilaian dan pemilihan rekanan
10. Mampu mengevaluasi kinerja rekanan yang telah ditunjuk sebagai dasar pemilihan rekanan di masa yang akan datang
11. Mampu mengembangkan strategi dan kebijakan yang berkaitan dengan vendor management
12. Mampu merancang prosedur dan sistem seleksi rekanan yang efektif dan efisienMemahami pengantar hukum kontrak dalam aktivitas pengadaan barang/jasa
1. Supervisor
2. AsDGM
3. Officer
1. Prosedur pengelolaan database, seperti memperhatikan nomor identitas, area pekerjaan, dll
2. Kategori berbagai rekanan
3. Cara membangun hubungan profesional dengan rekanan
4. Langkah-langkah krusial untuk menumbuhkan kepercayaan rekanan
5. Pengenalan konsep supplier relationship management (SRM)
6. Proses seleksi rekanan yang efektif
7. Elemen kunci untuk meningkatkan hubungan dengan rekanan
8. Contoh model segmentasi rekanan berdasarkan prioritas dan hubungan strategis dengan perusahaan
9. Best practice mengelola hubungan dengan rekanan di perusahaan lain
10. Teknik evaluasi kinerja rekanan, kaitannya dengan implikasinya terhadap harga, service level yang diberikan, serta pengaruhnya terhadap pasar dan bisnis perusahaan
11. Teknik pemilihan dan penyusunan kriteria penilaian vendor:
a. Penyusunan scorecard
b. Penentuan indikator penilaian
c. Penyusunan skala penilaian, dll.
12. Membangun/menerapkan implementasi supplier relationship management (SRM)