Salah satu transformasi pada pengelolaan pelabuhan yaitu proses merger yang dilakukan oleh Pelindo I- IV menjadi Pelindo Indonesia. Merger merupakan inisiatif strategis dalam rangka memberikan nilai tambah yang lebih bagi setiap segmen customer di seluruh wilayah customer tersebut berada. Melalui merger, Pelindo akan memiliki kontrol dan kendali strategis yang lebih baik serta perencanaan yang lebih terintegrasi untuk jaringan pelabuhan nasional.
Setelah klaster bisnis dan desain organisasi level atas disetujui fase selanjutnya dalam proses merger Pelindo adalah penyelarasan proses bisnis, termasuk di dalamnya integrasi operasi dan komersial. Hal ini dilakukan untuk memastikan operational excellence tetap terjaga selama proses merger berlangsung. Peralihan proses bisnis dari ‘legacy entity’ yang berdasarkan area ke entitas subholding baru berdasarkan layanan memerlukan perencanaan dan perangkat organisasi yang rinci untuk memastikan seluruh proses bisnis berjalan dengan efektif.
Dibutuhkan RASCI Matrix secara bertahap mulai pada jabatan BoD–1 struktur organisasi Parents dan Subholding untuk memastikan akuntabilitas jabatan serta keterkaitannya dengan jabatan lain, serta kesesuaian peran jabatan dengan parenting model. Setelah memiliki RASCI Matrix yang ideal, perusahaan dapat Menyusun uraian jabatan yang komprehensif berdasarkan dokumen RASCI, serta mengelola sistem SDM dengan terintegrasi.
1. Peserta menghasilkan draft Accountability Matrix untuk organisasi Pelindo pasca-integrasi di level BOD-1 Parent
2. Melakukan finalisasi internal untuk draft Accountability Matrix sebagai bahan presentasi dan validasi kepada seluruh Pokja Parent
1. Menganalisis dokumen internal perusahaan terkait RASCI matrix, antara lain RJPP, struktur organisasi ‘legacy’ dan baru, rencana migrasi dan transisi, proses bisnis yang telah disahkan, uraian jabatan ‘legacy’.
2. Mereview draft RASCI Matrix jabatan BoD–1, sesuai dengan proses bisnis yang telah disepakati dan referensi benchmark yang relevan
3. Mengidentifikasi ‘areas for improvement’ dari draft RASCI Matrix yang telah disusun tim Pelindo
4. Melakukan diskusi dan review terhadap draft RASCI Matrix yang telah disusun tim internal
5. Memastikan RASCI Matrix jabatan BoD–1 sudah menggambarkan parenting model perusahaan
6. Persiapan materi RASCI Matrix untuk presentasi dan persetujuan Pokja terkait
7. Mempresentasikan dan diskusi hasil RASCI Matrix ke masing-masing Pokja di organisasi Parent
8. Finalisasi RASCI Matrix untuk jabatan BoD –1 struktur organisasi Parent